Batu Alam Untuk Tiang Teras: Sentuhan Kecil Berefek Besar

Teras rumah tidak hanya terdiri dari lantai maupun dinding melainkan juga tiang. Oleh sebab itu, semua komponen ini harus diperhatikan dengan baik termasuk ketika akan menambahkan batu alam. Sudah tidak asing lagi jika ide BATU ALAM UNTUK TIANG TERAS, maupun lantai dan dindingnya adalah ide yang sedang menjadi tren. Jadi, bukan hanya dinding atau lantainya saja melainkan juga tiang penyangganya. Memang terlihat sepele, tapi sentuhan kecil ini memiliki efek yang besar.
BATU ALAM UNTUK TIANG TERAS
JUAL BATU ALAM UNTUK TIANG TERAS

BATU ALAM UNTUK TIANG TERAS LEBIH TERLIHAT ALAMI

Pemilihan batu alam untuk tiang teras bisa memberikan sentuhan kecil yang efeknya sangat besar pada tampilan keseluruhan teras. Beberapa jenis batu alam yang umumnya digunakan untuk tiang teras antara lain:

Batu alam andesit: Batu alam ini memiliki tampilan yang lebih kasar dengan warna yang bervariasi dari abu-abu hingga hitam. Kekuatan batu andesit membuatnya tahan lama dan cocok digunakan sebagai tiang teras yang berfungsi sebagai penyangga struktur bangunan.

Batu alam paras: Batu alam ini memiliki warna yang bervariasi dari putih keabu-abuan hingga coklat muda. Tampilannya yang elegan dan berpori-pori membuatnya cocok digunakan sebagai tiang teras yang memberikan kesan natural dan tidak membosankan.

Batu alam palimanan: Batu alam ini memiliki warna krem hingga coklat keabu-abuan. Tampilannya yang halus dan tekstur yang berbeda-beda membuatnya cocok digunakan untuk tiang teras yang memberikan kesan elegan dan modern.

Harga batu alam untuk tiang teras bervariasi tergantung pada jenis dan ukuran batu alam yang dipilih. Sebagai referensi, harga batu alam andesit ukuran 40x60 cm berkisar antara Rp 50.000 hingga Rp 100.000 per meter persegi, harga batu alam paras berkisar antara Rp 75.000 hingga Rp 150.000 per meter persegi, dan harga batu alam palimanan berkisar antara Rp 100.000 hingga Rp 250.000 per meter persegi. Namun, harga tersebut bisa berbeda tergantung pada daerah dan toko yang menjual.


Memang bukanlah suatu keharusan ketika Anda memasang batu alam untuk lantai dan dinding teras, kemudian memasang batu alam untuk tiang teras juga. Tapi, bisa dibayangkan jika semua komponen di teras ini dilapisi atau diselesaikan (finishing) dengan menggunakan batu alam. Tentu, kesan alami sempurna bisa dirasakan ketika tiang teras juga di-finishing dengan batu alam. Bahkan, tiang teras ini akan memberikan sentuhan yang dramatis jika Anda benar-benar mengetahui caranya. Cobalah beberapa cara berikut ini;

Pilih batu alam yang sesuai

Disarankan jika batu alam yang digunakan untuk tiang teras memiliki kesamaan dari jenis, warna, motif dan corak dengan batu alam yang dipasang untuk dinding. Dengan begitu, pesan alami yang menyatu akan terwujud. Tapi, ini bukan suatu keharusan karena Anda bisa memilih jenis maupun warna batu alam yang berbeda. Hanya saja, keharmonisan akan terbentuk ketika tiang dan dinding terdiri dari batu alam yang sama.

Tambahkan lampu artistik

Tiang teras adalah tempat yang sangat tepat untuk menghias teras. Lampu bisa dipasang pada tiang dan membuat teras terang di malam hari. Untuk menguatkan kesan batu alam untuk tiang teras, sebaiknya memilih jenis lampu yang unik dan menarik yang dipasang pada tiang teras ini. Lampu dengan desain klasik bisa menjadi pilihan juga. Anda bahkan bisa memilih lampu bergaya klasik atau vintage untuk membuat tiang teras lebih berkesan lagi.

Tambahkan tanaman gantung

Tujuan dari memasang batu alam untuk tiang di teras adalah untuk menumbuhkan kesan alami. Nah, Anda bisa menguatkan kesan alam ini dengan menambahkan beberapa tanaman gantung baik diletakkan di pot atau tidak yang ditempelkan pada tiang teras. Tentunya, ini akan membuat teras rumah semakin segar dan sejuk karena tanaman gantung ini akan mudah untuk menyatu dengan batu alam baik dari sisi tampilan alaminya maupun dari efek yang bisa mempengaruhi mood atau perasaan Anda.

Tambahkan kesan mewah pada tiang

Kesan mewah pada tiang yang dilapisi dengan batu alam dapat terwujud ketika Anda memilih desain dan bentuk tiang yang tepat yang bisa dipadukan dengan batu alam. Jika Anda lihat berbagai gambar tentang batu alam untuk tiang teras, Anda akan mendapati bahwa perbedaan desain dan bentuk tiang dapat mempengaruhi kesan mewah yang dikeluarkan. Oleh sebab itu, sangat disarankan untuk memilih desain dan bentuk yang tepat termasuk juga ketika Anda ingin memberikan cat pada dinding dan batu alam tersebut.

Dari beberapa poin tersebut, Anda sudah mengetahui bahwa tiang teras yang dilapisi dengan batu alam memang akan memiliki kesan yang lebih mewah. BATU ALAM UNTUK TIANG TERAS memang hanya sentuhan kecil tapi bisa berefek besar dalam mempengaruhi mood Anda ketika sedang menghabiskan waktu di teras. Selain itu, teras memang akan terlihat lebih unik lagi. Anda akan menyukainya.

Masukan Email Anda Untuk Mendapatkan Info Koleksi Batu Alam Terbaru:

0 Response to "Batu Alam Untuk Tiang Teras: Sentuhan Kecil Berefek Besar"

Posting Komentar